Friday, February 18, 2011

Perbedaan antara Mata Laki-laki dan Mata Perempuan

Different Man Eye Betwen Woman Eye

Perbedaan antara Mata Pria dan Mata Wanita : Laki-laki dan Perempuan memang sama-sama tertarik pada hal-hal yang visual. Tapi, menurut buku Why Men DoAlign Leftn’t Listen and Women Cant Read Maps karangan Allan dan Barbara Pearce, ada beberapa perbedaan antara mata Perempuan dengan mata Laki-laki . Ini berhubungan dengan biologi dan kebiasaan yang berlangsung sejak ribuan tahun yang lalu.


1. Pandangan Perempuan lebih melebar, pandangan Laki-laki lebih tajam


Laki-laki sering Sekali ketahuan Sedang melirik Perempuan lain yang lewat di sebelahnya. Padahal, Perempuan juga sering mengagumi Laki-laki ganteng yang kebetulan melintas. Bedanya, Perempuan tidak perlu menoleh karena jangkauan pandangan Perempuan lebih dari 180 derajat. Ini karena mata Perempuan punya lebih banyak jenis kerucut dalam retinanya.

Mata Laki-laki ukurannya lebih besar dari mata Perempuan, dan otak menyusunnya seperti sebuah terowongan. Artinya, Laki-laki bisa melihat lebih jelas, lebih tepat, dan lebih jauh dibanding Perempuan. Mirip dengan teropong.

2.Laki-laki lebih mampu melihat di dalam gelap

Kalau sudah malam, lebih baik jangan serahkan tugas menyetir pada perempuan. Soalnya, ternyata Laki-laki memang lebih mahir melihat di dalam gelap dibanding Perempuan. Apalagi, Laki-laki juga punya kemampuan spesial yang lebih baik di otak kanannya.

Sebaliknya, Perempuan biasanya kesulitan melihat jarak jauh di dalam kegelapan. Kemampuan ruang yang terbatas juga bikin sebagian besar Perempuan sulit menentukan arah laju kendaraan lain di malam hari.

3. Mata Perempuan mampu melihat lebih banyak

Sejak ribuan tahun yang lalu, otak Laki-laki dipersiapkan untuk berburu. Kita harus bisa melihat banyak hal dalam area yang sempit. Otak kita secara otomatis menyempitkan penglihatan kita supaya bisa memusatkan perhatian pada satu hal yang khusus, misalnya binatang buruan.

Pada Perempuan tidak seperti ini. Sebagai spesies yang terbiasa bertugas melindungi sarang atau tempat tinggal, otak Perempuan pun ter-program untuk mengolah semua informasi visual yang masuk di lingkup yang lebih luas. Inilah kenapa Perempuan lebih mudah mencari barang hilang dibanding Laki-laki , karena otaknya bisa memproses lebih banyak “gambar” dalam satu waktu dibanding Laki-laki .

sumber: kaskus.us

No comments:

Post a Comment