Sunday, December 12, 2010

Cara Praktis Merawat Kamera Pocket

Simpan Kamera di lemari khusus kedap udara, sejuk dan kering. Stoples yang tertutup rapat dan didalamnya diberi silica gel dapat pula digunakan. Bisa Juga disimpan dalam lemari yang telah diatur sirkulasi udara dan kelembabannya.

Caranya dengan memasang lampu 5 watt dan diletakkan pada jarak sekitar 40 cm diatas kamera dan bersihkan dari debu sebelum menyimpan. Jauhkan dari kapur barus(kamper), Karena kerusakan akibat kamper biasanya tidak bisa diperbaiki lagi, Hindari kontak langsung dengan sinar matahari, air laut, goncangan berlebihan dan goresan pada lensa.

Bersihkan seminggu sekali dengan lap kering bersih dan tidak kasar untuk bagian luar fisik kamera. Bagian dalam dan elemen-elemen kecil gunakan blower (peniup) yang banyak dijual ditoko kamera.

Lensa yang terkena minyak atau keringat bersihkan dengan tisu khusus yang banyak dijual di toko. (IYAN)

tags:
cara merawat kamera pocket, tips merawat kamera pocket, merawat kamera saku,

No comments:

Post a Comment